Hasil Resum Pertemuan ke-11

Senja remang telah usai berganti malam benbintang ria. Kududuk di shofa sambil melihat WA grup Belajar Menulis. Hari ini, Rabu tanggal 27 Oktober 2021 tepat pukul 19.00 WIB Pelatihan Belajar Menulis PGRI pertemuan ke-11 gelombang 21 dimulai. Daring via grup WA Belajar Menulis ini dibuka oleh moderator handa tak kenal lelah siapa lagi kalo bukan Pak Dail Ma'ruf. Membersamai kita kali ini, moderator dengan segudang ilmu dan pengalaman, beliau adalah Sudomo,S.Pt. Diawali dengan beberapa pengertian menulis, Menulis fiksi berawal dari fiksimini atau fiksi singkat beberapa kata tetapi merupakan cerita yang utuh. Dilanjutkan, unsur-unsur pembentuk cerita fiksi yaitu tema, premis, latar/setting, tokoh, alur/plot, dan sudut pandang. Proses kreatif menulis fiksi, dapat dilatih melalui: 1. Niat yang baik, tulus, dan ikhlas untuk beribadah. 2. Membaca buku-buku fiksi karya orang lain. 3. Catat segera waktu ide muncul. 4. Pilih sesuai dengan apa-apa yang disukai dan yang dikuasai atau genre. 5. Kerangka disusun berdasarkan unsur-unsur atau outline. 6. Buka tulisan dengan hal-hal baik dan menarik 7. Swasunting atau fokus penyuntingan pada kesalahan pengetikan. Acara dilanjutkan dengan diskusi atau tanya jawab. Pada saat ini, Alhamdulillah saya sempat bertanya, menjadi penanya ke-12/P12. Assalamualaikum warahmatu...Terimakasih atas ilmu yang telah diberikan. Perkenalkan, saya Umi Agus Farida dari Kalsel mohon ijin bertanya pak. Pak saya ada kesulitan membuat alur menulis cerpen yang runtut, bagaimana caranya pak, terimakasih. Jawaban pak Domo sungguh mengharukan dan memuaskan, terimakasih. Terimakasih Bu Umi. Membuat alur cerpen ada baiknya terlebih dulu membuat outline atau kerangka karangan. Hal ini akan memudahkan kita dalam mengembangkan alur dalam cerpen. Nara sumber mengakhiri dengan kata, belajar terus maka seterusnya jadi pembelajar.

Komentar

Postingan Populer