Usia Senja

 Usia senja itu indah mempesona, tinggal cara kita mengisinya. Sebaiknya kita isi 90% untuk bekal menuju akhirat dan 10% untuk urusan dunia karena masih harus bekerja.& Usia 54 tahun, masa menunggu pensiun, lebih kurang 60 tahun sudah pensiun dan dapat menikmati 100% untuk bekal akhirat. Tak ada mimpi untuk usaha ini dan itu lagi. Tak ada keinginan berkebun atau bertani lagi. Tak ada angan untuk pergi ke sana-sini lagi yang berurusan dengan duniawi. Yang ada ingin menunaikan ibadah haji, mendirikan mushalla, menjadikan rumah tempat mengaji dan majelis taklim, rajin mengaji dan beribadah, dan silaturrahmi ke tetangga serta kaum kerabat. Semoga terwujud ya Alloh, ya Rohman, ya Rohim....

Komentar

Postingan Populer